December 26, 2011

IMF Pertahankan Bunga Utang 0% untuk Negara Miskin

Senin, 26 Desember 2011 16:15 WIB

(Vibiznews-Economy) –  International Monetary Fund (IMF) mempertahankan suku bunga rendah 0% untuk pinjaman negara-negars termiskin di dunia setahun ke depan. Perpanjangan suku bunga 0% itu dilakukan agar 'si miskin' siap menghadapi risiko pelemahan ekonomi global.

Suku bunga rendah 0% untuk pertama kalinya diterapkan pada tahun 2009 dan otomatis diperpanjang untuk karena tidak hadirnya oposisi terhadap perpanjangan proposal tersebut pada November.

"Suku bunga dijaga tetap rendah dalam pandangan dari risiko pelemahan terhadap proyeksi ekonomi global," demikian juru bicara IMF dalam pernyataannya seperti dikutip dari AFP, Senin (26/12/2011).

Sekitar 80 dari 187 negara-negara anggota IMF mendapatkan keuntungan dari suku bunga rendah ini, dan baru-baru ini sebanyak 25 negara mendapatkan pinjaman dengan suku bunga rendah ini, dan sebagian besar dari Afrika.

No comments: